Seribu Jenis Bunga Ada di Selecta Malang



Perjalan pertamaku kali ini adalah ke Selecta, Batu, Malang.
Wisata penuh dengan pemandangan hamparan bunga, dan beberapa wahana, juga kolam renang tersedia disana.
Terakhir kali, aku kesana tahun 2016, dan aku ke Selecta lagi tahun 2018. Banyak perubahan-perubahan yang terjadi, tentunya semakin berkembang.

Apa saja yang ada dan berubah di Selecta? Sekarang aku akan membahasnya.

Harga tiket masuk untuk 1 orang dengan kendaraan roda 2 pada hari biasa adalah Rp 35,000 + Parkir Rp 5,000 (Harga tersebut belum termasuk wahana)

Dipintu masuk, kita akan disambut Tugu berbentuk cinta dan beberapa tulisan "SELECTA"
waktu itu saya kesana hari Selasa, ternyata banyak anak-anak dari Taman Kanak-kanak sedang berpariwisata disana bersama rombongan orangtua dan guru.



Setelah itu, kita akan melihat aquarium berisi ikan-ikan besar. Kita juga bisa memberi makanikan tersebut. Tapi jangan beri makan ikan tersebut sembaangan, karena tidak jauh dari aquarium ada loket yang menjual Pakan Ikan/Makanan Ikan dengan harga terjangkau.


Setelah masuk, yang pertama kali kita tuju adalah Taman Bunga. Taman bunga di SELECTA lumayan luas, dengan berbagai jenis bunga. Saya tidak terlalu banyak mem-foto jenis-jenis bunga disana karena terlalu banyak.

Tidak hanya itu, Taman bunga itu menjadi lebih Indah ketika dilihat dari atas loh. Dan, lebih indah ketika kita melintasi taman bunga dengan naik Sepeda Udara/ Sky Bike di atas hamparan luas tanaman bunga Tidak hanya itu, Ada Roller Coaster juga dianta bunga-bunga tersebut.

Pada saat saya kesana sedang ada beberapa perbaikan dibeberapa titik, sehingga saya tidak sempat menikmati Sky Bike dan Roller Coaster tersebut.






Diantara seluruh bunga di taman tersebut, ada spot yang paling sering dikunjungi oleh anak-anak muda Malang adalah hamparan bunga Hortensia yang juga dikenal dengan nama kembang bokor, sedangkan dalam bahasa Melayu dikenal dengan nama bunga tiga bulan. Tidak hanya ungu, tapi hijau, biru, bahkan merah muda. Hamparan warna bunga Hortensia berhasil membuatku kagum.

Di daerah Batu, bunga tersebut memang tumbuh subur dan Melimpah, hampir disetiap rumah warga Batu pun memiliki bunga tersebut di halaman mereka.

Tidak lupa, saya punberfoto cantik dengan bunga Hortensia tersebut.




Melanjutkan perjalan, kami berjalan kearah atas, diatas Ada lapangan tempat Outbound, serta tempat wahana-wahana seperti Rollercoaster dan Kora-Kora/ Kapal Viking. Dan dari atas kita bisa melihat lebih jelas taman bunga Selecta.

Berjalan lagi, kita akan melihat lorong dengan bunga menjalar, tempat tersebut juga menjadi tempat favorite untuk spot foto anak-anak muda loh. Nuansa creapy dan bunga menjalar merah dengan batang menjalar hitam membuat tempat tersebut sangat menarik.

Pada saat saya kesana sedang turun rintik hujan, jadi nuansa mendung semakin membuat foto kami lebih creapy, dan unik. Saya merasa seperti sedang berpetualang disebuah negeri dongeng.



Ada sebuah icon dari Selecta yaitu Goa Singa. Goa berbentuk kepala Singa berukuran besar ini sangat membuat kami penasaran untuk masuk kedalam mulutnya yang lebar menganga, Namun karena gelap, kami urung untuk masuk kedalamnya.

Sebenernya Goa Singa tidak begitu menakutkan karena GOA SINGA bukanlah sejenis rumah hantu, tempat tersebut hanya seperti lorong yang menuju ke bawah/turun.

Pada saat itu kami tidak sempat masuk karena terlalu gelap jadi kami tidak ada yang berani, hahahaha


Sebernarnya Selecta adalah tempat yang sangat luas, namun karena tujuan saya kesana adalah untuk bernang, jadi saya langsung menuju ke kolam renang. Sayangnya, saat kami akan berenang tiba-tiba hujan turun, tapi kami tetap melanjutkan untuk berenang sambil hujan-hujan.

Ada 3 kolam renang di Selecta; Kolam renang utama, Kolam renang Anak, dan Kolam renang Wahana.

Untuk olam renang Utama ada 1 Seluncuran, dan 3 Papan Lompat dengan ketinggian yang berbeda. Oh ya, kedalaman-nya pun ada 4 macam: 1 Meter, 2 Meter, 4 Meter dan 6 Meter.

Jadi kalian harus berhati-hati, meskipun ada penjaga yang siaga disetiap tepi kolam tetap saja kalian harus mempertimbangan kedalam kolam tersebut.



Untuk Kolam anak dan Wahana, letaknya bersebelahan. Untuk kola anak tentu tidak terlalu dalam, berbagai wahan juga tersedia dikolam tersebut, sehingga anak-anak kecil akan menyukai kolam renang tersebut.

Disamping kolam anak, ada kolam wahana/waterboom. Ada 3 Jenis waterboom seperti dgambar.
Kolam tersbut tidak terlalu dalam, tapi semakin mendekati Seluncuran, kedalamannya semakin dalam mungkin sekitar 150 cm ata 1 setengah meter.

Tidak lupa ada penjaga yang siaga disetiap tepi kolam, tapi kita juga harus teap berhati-hati supaya tidak terjadi kram ataupun yang lainnya ketika didalam kolam.




Tidak jauh dari kolam Utama, atau dekat arah jalan keluar kalian akan melihat wahana Bebek Air, tapi mungkin karena hari biasa dan sepi, bebeknya tidak ada yang diturunkan kedalam air, Sayang sekali.


Okay, so tadi adalah cerita singkatku di Selecta, Malang Jawa Timur.

Mungkin tidak banyak anak-anak muda yang masih suka tempat seperti ini, tapi tempat ini sangat cocok untuk Rekreasi keluarga dan tetap menjadi tempat favorite berwisata anak-anak Taman Kanak-kanak, Guru serta Orang tuanya.

Selamat berlibur !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Instagram